Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Leonardo DiCaprio Menyelamatkan Harimau

Kompas.com - 29/09/2010, 09:05 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com -- Aktor Hollywood, Leonardo DiCaprio (35), sudah lama menyatakan diri sebagai environmentalist. Karena itu, tak mengherankan jika DiCaprio baru-baru ini bertemu langsung dengan Menteri Lingkungan Hidup India Jairam Ramesh pada acara ”Coalition of Rainforest Nations” di New York, Amerika Serikat.

Dalam kesempatan itu, DiCaprio menyatakan minatnya untuk mendukung koalisi. Ia berbicara lantang dalam kapasitasnya untuk mendukung penyelamatan harimau yang dikoordinasi World Wildlife Foundation dengan inisiatif bernama ”Save Tiger Now”.

Proyek itu bertujuan melindungi dan misi melipatgandakan populasi harimau di seluruh dunia pada 2022. ”Tujuan DiCaprio bertemu menteri adalah menyatakan keinginannya untuk terlibat dalam peran kunci menyelamatkan harimau India,” kata panitia.

”DiCaprio berencana datang ke India sebagai bagian dari usaha konservasi ini,” begitu pernyataan panitia. Bintang film Inception (2010) dan Titanic (1997) ini memang intensif terlibat dalam berbagai acara amal untuk lingkungan hidup.

Sejak 1998, ia bahkan mendirikan Yayasan Leonardo DiCaprio yang bergerak di bidang penyadaran soal isu-isu lingkungan. DiCaprio juga memproduksi film dokumenter bertema lingkungan, seperti The 11th Hour (2007). (IMDB/AMR)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com