Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Emma Stone, Kandidat Kuat Mary Jane di Spider-Man 3D

Kompas.com - 04/10/2010, 15:52 WIB

LOS ANGELES, KOMPAS.com -- Makin hangat saja perbincangan mengenai siapa yang akan menempati bintang perempuan dalam film terbaru Spider-Man.

Setelah muncul sejumlah kandidat seperti Dianna Agron, Mia Wasikowska, Georgina Haig dan Dominique McElligott, kini hadir pula nama baru yang juga dipinang untuk membintangi karakter Mary Jane Watson. Dialah Emma Stone.

Belakangan ini, nama aktris pemeran film Zombieland dan Easy A itu, dikabarkan telah dipinang sebagai sosok yang dicintai Peter Parker, sosok pria di balik topeng superhero Spider-Man, yang sebelumnya dipercayakan kepada Kirsten Dunst.

Deadline Hollywood mengabarkan, Sony Pictures Entertainment sangat tertarik melibatkannya dalam proyek pembuatan kembali Spider-Man dan akan segera "menawarkan" peran itu kepada wanita cantik berusia 21 tahun tersebut.

Nah, apabila Sony telah benar-benar menunjuk Stone sebagai Mary Jane, maka kandidat lainnya masih mempunyai kesempatan untuk memerankan peran "wanita lain" dalam kehidupan Spider-Man di film tersebut.

Deadline memberitakan bahwa Dianna, Mia, Georgina dan Dominique sekarang menjadi kandidat untuk peran Gwen Stacy, sosok yang juga tak kalah menonjol di kehidupan Parker.

Pihak juru bicara Sony Pictures menyebutkan bahwa Gwen adalah "peran pemanis yang penting untuk keluaran terbaru film Spider-Man 3D -yang disutradarai oleh Marc Webb.  Disebutkan, Gwen adalah wanita pertama yang disukai oleh Peter Parker pada saat ia duduk di bangku SMA, sedangkan Mary Jane lebih sebagai peran yang vital di film kelanjutan Spider-Man saga tersebut.

Sementara itu, aktor Andrew Garfield sudah dipastikan akan memerankan Peter Parker aka Spider-Man dalam film terbaru Spider-Man, yang sebelumnya diperankan Tobey Maguire.  

Film aksi Superhero ini direncanakan akan memulai produksinya pada bulan Desember akan datang dan akan dirilis di bioskop-bioskop di AS pada tanggal 3 Juli 2012.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com