Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Duet Agnes Monica-Michael Bolton Dirilis Juni 2011?

Kompas.com - 09/05/2011, 13:55 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com -- Album duet vokalis AS Michael Bolton dengan sejumlah artis musik lain dalam industri musik dunia dijadwalkan akan dirilis pada 21 Juni 2011.  Bolton telah mengumumkan hal itu pada 6 Mei 2011 melalui situs resminya, michaelbolton.com. Tapi, daftar lagu dari album itu tidak memuat duet Agnes Monica dengan Bolton. Padahal, Bolton dan Agnes telah mengaku, rekaman duet mereka sedang diselesaikan.          

Album duet Bolton itu diberi judul Gems - The Duets Collection. Merujuk ke http://www.michaelbolton.com/profiles/blogs/gems-the-duets-collection, dalam album ke-21 Bolton tersebut ada lagu-lagu "Love is Everything" (featuring Rascal Flatts), "Fields of Gold" (feat Eva Cassidy), "Sajna" (feat AR Rahman), "Pride (In the Name of Love)" (feat Anne Akiko Meyers), "I'm not Ready" (feat Delta Goodrem), "Over the Rainbow" (feat Paula Fernandes), "When a Man Loves a Woman/It's a Man's, Man's, Man's World" (medley feat Seal), "The Prayer" (feat Lara Fabian), "You are So Beautiful" (feat Chris Botti), "Make You Feel My Love" (feat Helene Fischer), "Hallelujah" (feat MB's Childrens Choir), dan "Steel Bars" (feat Orianthi). 

Lalu, ke mana lagu duet Bolton dengan Agnes? Padahal, pada 5 April 2011, juga lewat situs resminya, Bolton menyampaikan bahwa ia ketika itu sedang berada di studio rekaman untuk menyelesaikan album Gems - The Duets Collection dan mendengarkan secara nonstop rekaman nyanyian Agnes, yang menjadi teman duetnya untuk hit lamanya "Said I Loved You But I Lied".

Menurut Agnes, album dan lagu tersebut merupakan proyek Bolton, bukan proyeknya. Jadi, semua keputusan untuk merilisnya berada di tangan Bolton. "Duet antara aku dengan Michael Bolton bukan proyekku. Itu proyek Michael Bolton. Album dia yang diluncurkan. Kalau enggak salah akan rilis Juni 2011. Again, tolong di-re-check di situsnya, takut salah. Tapi, yang pasti, sekarang sedang dalam tahap mastering," terang Agnes.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com