Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Amanda Seyfried Menolak Botoks

Kompas.com - 14/10/2011, 14:17 WIB

KOMPAS.com — Meski kerap disarankan untuk menggunakan botoks, aktris muda Amanda Seyfried (25) tetap keukeuh menolaknya. Alasan Seyfried, hingga kini belum ada penelitian mengenai efek samping botoks.

Bintang film Mamma Mia! ini bukannya tak menyadari "perubahan kecil" yang terjadi di wajahnya seiring pertambahan usianya. Apalagi, dia berada di lingkungan Hollywood yang menekan agar perempuan selalu terlihat muda.

Namun, meski teman-temannya tak canggung mendorongnya "membekukan" wajah dengan botoks, Seyfried enggan mengikuti saran itu karena minimnya bukti tentang potensi bahaya dari penggunaan botoks setelah beberapa tahun.

"Hidup di dalam masyarakat di mana banyak sekali perhatian pada produk-produk untuk melawan penuaan benar-benar membuatku harus waspada. Karena sekali kamu memulai, pasti akan sulit untuk berhenti," ujar Seyfried kepada majalah Glamour.

Dia menambahkan, bila saran yang diberikan kepadanya sekadar memutihkan gigi, Seyfried tidak akan berpikir dua kali untuk melakukannya. "Namun, bila saran yang diberikan adalah menggunakan botoks, aku benar-benar harus berpikir keras dan belum tentu akan mengikuti saran itu," tandas Seyfried yang juga main di Red Riding Hood dan Dear John ini.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com