Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Vicky Burky Dapat Tantangan di Luar Sinetron

Kompas.com - 23/11/2011, 21:54 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com -- Bermain sinetron sudah biasa bagi Vicky Burky (46). Adegan yang bisa diulang ketika shooting, menurutnya, kurang menantang. Maka ikutlah Vicky dalam pertunjukan teater, tari, dan musikal Dream On: In Dance Musical, yang akan digelar pada 17 dan 18 Desember 2011 di Teater Jakarta, Taman Ismail Marzuki, dalam rangka hari ulang tahun ke-55 sekolah balet legendaris Indonesia, Namarina.

Dengan menari, aku Vicky, yang artis peran sekaligus instruktur senam aerobik, ia merasakan sensasi yang berbeda. Ia merasa adrenalinnya terpacu ketika membayangkan dirinya naik ke panggung. "Kalau teater beda kan ya. Latihan enggak bisa kayak di sinetron. Butuh latihan berbulan-bulan, meski pertunjukannya sekali atau dua kali. Justru latihan lama, ada rasa deg-degan, stres, demam panggung. Itu yang memicu adrenalin jadi lebih seru," tuturnya ketika diwawancara di Jakarta, Selasa (22/11/2011).

Vicky mengaku pula berjuang keras demi keberhasilan pementasan tersebut. Ia tak mudah menyerah untuk memerankan empat karakter dalam pertunjukan itu. Bahkan, lanjutnya, ia kembali mempelajari balet, yang sudah lama tidak disentuhnya. "Dari dulu ingin (main dalam) teater (tari dan musikal). Dulu pengin balet. Ya, kayak tadi. Perlu perjuangan keras, latihan lagi, disiplin lagi," ucapnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com