Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pemain "Musikal Laskar Pelangi": Sedih Kalau Enggak Tampil

Kompas.com - 17/12/2011, 15:06 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com -- Mengapa para pemain Musikal Laskar Pelangi  (MLP) terlihat tetap bugar meskipun harus terus berlatih menjelang jadwal manggung mereka di Dunia Fantasi, Taman Impian Jaya Ancol, Jakarta, 24 Desember 2011 hingga 7 Januari 2012? Apa rahasia kebugaran mereka?

Menjalani latihan dan pementasan dengan senang hati, serta menjaga kesehatan, menjadikan anak-anak dan para remaja yang main dalam MLP itu bisa tampak tetap bugar. "Tiap liburan kami selalu tampil. Sudah empat kali liburan kami tampil terus di Musikal Laskar Pelangi (pada 2010 dan 2011). Tapi, kami senang sih, enjoy, nikmati aja," ujar Sebastian, salah seorang pemain MLP ketika diwawancara di MU Cafe, Bandung, Jum'at (16/12/2011).

Menjelang MLP di Dufan pun, mereka harus berlatih lima hari seminggu. Tiap latihan berdurasi lebih dari empat jam. "Kami jaga kesehatan banget. Soalnya, kalau enggak sehat, enggak main (tampil). Justru enggak enak, malah sedih," ujar Kanya, yang juga pemain MLP.

Hebatnya, mereka juga tetap peduli kepada pelajaran di sekolah. Di sela latihan, mereka kerap membagi ilmu. Misalnya, yang siswa kelas 3 SMP mengajarkan adik kelasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com