Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Industri Film Inggris Tumbuh Signifikan 20 Tahun Terakhir

Kompas.com - 18/09/2012, 10:08 WIB

LONDON, KOMPAS.com -- Industri film Inggris berkontribusi lebih dari 4,6 miliar poundsterling terhadap Produk Domestik Bruto GDP negara tersebut pada 2011, menurut sebuah laporan independen. Laporan itu menyebut, industri film di Inggris "tumbuh secara signifikan" dalam 20 tahun terakhir.

Jumlah produksi film Inggris meningkat dari rata-rata 43 pada 1980-an menjadi 136 pada 2000-an, menurut laporan yang dimuat dalam Oxford Economics.

Inggris memiliki pendapatan 1,5 triliun poundsterling pada 2011, dengan film Inggris memberi sumbangan 0,3 persen GDP pada tahun lalu.

Laporan itu menyebut, film-film Inggris yang masuk ke deretan Box Office mencapai rekor pada tahun lalu dengan pendapatan 410 juta poundsterling, termasuk film Harry Potter and the Deathly Hallows: Part 2 , Sherlock Holmes: A Game of Shadows, dan film-film independen seperti The King's Speech dan The Inbetweeners.

Pertumbuhan jangka panjang
Laporan mengenai industri film yang ditulis oleh Oxford Economics, menemukan bahwa pada 2009 industri film Inggris memiliki kontribusi 4,5 miliar poundsterling terhadap GDP Inggris. Pada 2012 diperkirakan Industri film masih bertahan, meski terjadi resesi di negara tersebut.

Perkembangan industri film di Inggris juga meningkatkan jumlah pekerjaan, yang pada 2009 mencapai 100.000 menjadi 117.400, sementara pariwisata karena tayangan film juga diperkirakan menyumbang kira-kira satu miliar poundsterling dari GDP Inggris.

"Dengan perkembangan yang terjadi selama 20 tahun terakhir, secara keseluruhan industri film Inggris akan mengalami pertumbuhan jangka panjang," menurut laporan tersebut. "Pertumbuhan ekonomi Inggris secara keseluruhan, signifikan dan investasi di bidang infrastruktur berlanjut."

Sebagai perbandingan, industri besar yang juga memberi kontribusi ke industri keatif Inggris adalah musik, yang tahun lalu meraih 3,8 miliar poundsterling, menurut sebuah laporan PRS yang mempresentasikan penulis lagu, komposer, dan publisis.

Menteri Industri Kreatif Ed Vaizey mengatakan, laporan mengenai industri film, "Jelas menegaskan industri film Inggris memberikan kontribusi besar terhadap pertumbuhan ekonomi jangka panjang."

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com