Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Fast & Furious 6" Tahan "After Earth" di Puncak "Box Office"

Kompas.com - 03/06/2013, 11:04 WIB

LOS ANGELES, KOMPAS.com -- Sekuel uber-uberan mobil  Fast & Furious 6 menduduki tangga teratas box office Amerika Serikat dan Kanada, untuk memimpin selama dua pekan berturut-turut, sekaligus menyisihkan film fiksi ilmiah yang dibintangi Will Smith dan anaknya, After Earth. 

Fast & Furious meraup 34,5 juta dollar AS (Rp334 miliar) dari Jumat sampai hari Minggu, demikian perkiraan studio seperti dikutip Reuters. 

Seri keenam dari film miliaran dollar AS mengambil aksi di London di mana dua bintangnya Vin Diesel dan Dwyane Johnson memimpin awaknya dalam misi mencucuk satu lingkaran pebalap pembunuh bayaran internasional.

Di nomor dua bertengger komedi berjudul Now You See Me yang sukses mengeduk 28,1 juta dollar AS (Rp 272 miliar). Film yang dibintangi Jesse Eisenberg ini berkisah tentang para pesulap jalanan yang berada di panggung bear ketika mereka merampok bank dan menyalurkan uang hasil rampokannya ke penonton.



After Earth
yang dibintangi Smith dan anaknya Jaden Smith, menghasilkan 27 juta dollar AS (Rp 261 miliar) untuk menempati posisi ketiga. Film ini bercerita tengah 1.000 tahun setelah kiamat memaksa manusia keluar dari Bumi, di mana seorang anak dan ayahnya terperangkap akibat pendaratan tak mulus.  Mereka berdua mencari pertolongan.

Universal Pictures yang berada di bawah Comcast Corp, merilis  Fast & Furious 6, sedangkan Now You See Me didistribusikan oleh Summit Entertainment yang merupakan unit di bawah Lions Gate Entertainment. After Earth dirilis oleh studio film Sony Corp.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com