"Setelah 20 tahun, akhirnya Metallica bisa manggung lagi di Indonesia," kata Presiden Direktur Blackrock Indonesia, Krishna Raditya, dalam jumpa pers singkat di Pintu VI SUGBK, Jakarta Pusat, sebelum konser itu dimulai.
Menurut Krishna, produksi konser Metallica menggunakan segala peralatan dan perlengkapan konser terbaik. "Ini big production, kami menggunakan yang terbaik," katanya lagi.
Krishna berharap konser Metallica di Jakarta bisa melahirkan kesan positif mengenai Indonesia sehingga mereka bisa manggung lagi di Jakarta atau tempat-tempat lain di Indonesia suatu saat nanti. "Saya rasa, kalau hasilnya positif, enggak perlu nunggu 20 tahun lagi, mereka pasti kembali," ujar Krishna.
Asal tahu saja, sebelum ini, konser Metallica digelar di Stadion Lebak Bulus, Jakarta, pada 1993. Konser itu diikuti kerusuhan.
Klik foto-foto konser Metallica di sini.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.