Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Cublak-cublak Suweng" yang Bikin Merinding di Konser Amal dari Gitaris untuk Indonesia di BBJ

Kompas.com - 12/02/2014, 22:37 WIB
Palupi Annisa Auliani

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com — Mendadak panggung dan lokasi Malam Konser Amal dari Gitaris untuk Indonesia di Bentara Budaya Jakarta (BBJ), Rabu (12/2/2014) malam, menjadi hening. Petikan gitar empat "dewa" gitar membawakan kesunyian yang syahdu itu.

Semenit interlude hening itu langsung disambut tepuk tangan meriah ketika ritme sama mendadaknya bergerak menjadi sangat cepat, membawakan tembang Jawa, "Cublak-cublak Suweng". Mungkin tak akan istimewa petikan gitar macam apa pun membawakan tembang ini, bila pemetiknya bukan Agam Hamzah, Donny Suhendra, Dewa Budjana, dan Tohpati.

Maka, kesenyapan yang syahdu pun tercipta, seolah tersihir permainan keempat "dewa" gitar ini. Semua audiens terpaku pada adu lincah jemari dan loncatan-loncatan nada yang tercipta dari gitar keempatnya.

Inilah momen yang sejak check sound pun sudah mendirikan bulu roma, bukan karena horor, melainkan saking memesona. Agam adalah guru dari banyak gitaris penampil dalam konser ini. Siapa pula tak kenal Donny, dedengkot gitaris jazz yang dikenal bersama Krakatau.

Lalu, rasanya tak akan ada tanda tanya untuk terpesona kepada seorang Dewa Budjana dan permainan gitarnya. Dan, jangan lupa, ada Tohpati, si bungsu yang selalu menghadirkan "sihir" dalam setiap petikan dawainya.

Bahkan, butuh jeda sekian detik sebelum audiens yang memenuhi pelataran Bentara Budaya Jakarta di kawasan Palmerah, Jakarta Pusat, untuk ingat bertepuk tangan saat penampilan keempat gitaris ini mengakhiri permainan. Terpukau.

Konser ini disiarkan secara langsung oleh Kompas TV, Motion Radio, dan dapat disimak pula melalui streaming di http://www.streamtroopers.com di internet. Donasi yang dikumpulkan untuk para korban bencana di seluruh Indonesia pun terus bertambah, semakin tebal melampaui Rp 1,5 miliar.

Donasi dapat disalurkan melalui rekening Yayasan Dana Kemanusiaan Kompas di rekening Bank Mandiri bernomor 122-00-0597640-5 dan kotak-kotak yang diedarkan relawan Kompas di lokasi konser. Aliran donasi masih akan terus diterima sampai pukul 23.00 WIB.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com