Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sulit Bangun Pagi, Bastian Bersekolah di Rumah

Kompas.com - 07/08/2014, 10:02 WIB
Irfan Maullana

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com -- Sejak duduk di bangku sekolah dasar (SD), mantan personel boyband Coboy Junior, Bastian Bintang Simbolon (14), sulit untuk bangun pagi. Karena itu, Bastian kini menjalani home schooling alias bersekolah di rumah, tidak belajar di sekolah.

"Bastian susah bangun pagi. Kalau sekolah biasa itu kan harus bangun pagi, sedangkan shooting malam. Jadi, karena susah bangun pagi, ya home schooling," tutur Bastian dalam wawancara di XXI Lounge Plaza Senayan, Jakarta Pusat, Senin lalu (4/8/2014).

"Bastian dari SD suka telat karena susah bangun pagi," imbuh penyanyi yang kini berkarier sendiri ini.

Dengan home schooling, Bastian merasa waktu berlajarnya lebih leluasa.

"Sekolahnya sendiri saja, by e-mail, gurunya e-mail dari sekolah. Tapi, ini malah lebih ngantuk sih," cerita Bastian dengan tambahan candanya.

Bastian mengaku sadar akan pentingnya pendidikan kendati saat ini ia terlalu sibuk dengan kariernya dalam industri hiburan.

"Kakak-kakak sepupu semua bilang, 'Lo harus sekolah. Penting banget (pendidikan), tapi karier juga penting. Bastian tahu (kesibukan) karier. Tapi, pendidikan juga harus dapat," ujar Bastian.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com