Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Alexa, The Rain, dan Tipe-X Bakal Guncang Kompasianival 2014

Kompas.com - 20/11/2014, 20:51 WIB


JAKARTA, KOMPAS.com 
- Alexa, The Rain, dan Tipe-X akan turut meramaikan Kompasianival 2014 di Gedung Sasono Budoyo dan Utomo, Taman Mini Indonesia Indah (TMII) pada Sabtu, 22 November 2014.

Alexa yang beraliran power pop, The Rain yang beraliran pop mellow, dan Tipe-X dengan aliran ska akan memeriahkan suasana dengan warna musik yang beragam.

The Rain yang sempat hits di tahun 2000-an dengan lagu "Dengar Bisikku" ini kembali muncul dengan memuncaki chart beberapa stasiun radio di seluruh Indonesia dengan single terbarunya "Terlatih Patah Hati" featuring Endank Soekamti.

KOMPASIANA Artis dan band yang akan mengisi hiburan di Kompasianival 2014.

Selain itu, Tipe-X yang sudah merilis album terbarunya Seven di tahun 2012 ini, kembali akan menunjukan eksistensinya sebagai pionir di musik yang beraliran ska, di saat band-band ska popular lainnya harus terpaksa bubar jalan.

Tipe-X yang dijadwalkan tampil di puncak acara tidak sendiri. Alexa akan mengeluarkan single terbarunya untuk soundtrack film di tahun 2014 yang merupakan remake dari lagu penyanyi legendaris Titiek Puspa.

Mereka akan membawakan masing-masing 5 lagu di puncak Kompasianival 2014.

Selain dari 3 band besar yang akan guncang Kompasianival 2014, akan ada band-band lain yang turut memeriahkan seperti Rebel Education Project, Maleo Band, Tarian Daerah Malinau, dan masih banyak lagi. Pastikan anda terdaftar sekarang di Kompasianival 2014 dengan mendaftarkan diri di http://grazera.com/kompasianival. (Kevin Anandhika)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com