Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

KPI Pusat Tegur "Shafiyah Anak Jamilah"

Kompas.com - 06/02/2015, 21:09 WIB
JAKARTA, KOMPAS.com - Komisi Penyiaran Indonesia Pusat (KPI Pusat) menegur program siaran reality show Shafiyah Anak Jamilahyang ditayangkan stasiun ANTV. Peringatan ini diberikan karena menayangkan adegan anak artis musik Mulan Jameela, Shafeea Ahmad memukul putri pembawa acara Mesiya Siregar, Song Louisa Mu Khadijah.

Dalam adegan yang tak disensor itu, Shafeea berusaha merebut sedotan dari Louisa. Kemudian, putri artis musik Ahmad Dhani dan putri pencipta lagu Bebi Romeo tersebut sama-sama berteriak sebelum Shafeea melayangkan pukulan ke arah Louisa.

Louisa yang dipukul tidak menangis. Namun, ia berujar, "Om, tadi Feea (Shafeea) cakar aku."

KPI menilai tayangan Shafiyah Anak Jamilah episode 11 Januari 2015 tersebut tidak memerhatikan ketentuan perlindungan anak-anak dan remaja yang telah diatur dalam Pedoman Perilaku Penyiaran dan Standar Program Siaran (P3 dan SPS).

"Program tersebut menayangkan adegan dua anak perempuan (Shafeea dan Louisa) saling berteriak dan kemudian Shafeea memukul wajah Louisa. KPI Pusat menilai adegan tersebut sangat tidak pantas untuk ditayangkan dan berpotensi ditiru oleh anak-anak," tulis pihak KPI Pusat dalam siaran pers yang dikirmnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com