Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Disebut, 15 Maret 2015 Revalina S Temat Akan Nikah di Bali

Kompas.com - 04/03/2015, 18:06 WIB
CIPUTAT, KOMPAS.com -- Rencana pernikahan pesinetron dan pemain film Revalina S Temat (29) sedikit demi sedikit mulai terungkap. Setelah melangsungkan acara lamaran di kediamannya di kawasan Ciputat, Tangerang Selatan, pada Desember 2014, Revalina juga sudah membuat surat rekomendasi pernikahan ke Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Ciputat pada 8 Januari 2015. Surat rekomendasi (surat pengantar menumpang nikah) itu diajukan lantaran Revalina dan tunangannya, Rendy, akan menikah di luar domisili mereka.

Merujuk ke informasi yang beredar, kawasan Kuta, Bali, akan menjadi tempat pernikahan Revalina. Hal itu dibenarkan oleh seorang penghulu muda dari KUA Kecamatan Ciputat yang memberi keterangan kepada tabloidnova.com.

"Kan beliau (Revalina) warga Ciputat Timur, tapi akan menikah di luar (domisili). Dari data yang kami punya, pernikahan ini akan dicatatkan di KUA Kecamatan Kuta, Bali," jelas sang penghulu muda, Abung Hanafi, ketika diwawancara oleh tabloidnova.com, Rabu (4/3/2015).

Selain itu, informasi yang beredar menyebut, Revalina dan Rendy akan menikah pada 15 Maret 2015. Namun, mengenai tanggal dan bulan tersebut, Abung mengaku tak bisa memberi keterangan pasti. Menurut Abung, jika surat rekomendasi sudah dikeluarkan, hal itu sudah menjadi kewenangan KUA yang dituju, yaitu KUA Kecamatan Kuta, Bali.

"Tidak ada catatan soal itu (tanggal dan bulan pernikahan), maaf. Itu sudah masuk kewenangan KUA kecamatan Kuta, Bali. Seharusnya tanggal pernikahan sudah bisa diinformasikan, karena kan minimal 10 hari sebelum hari H, semua data harus sudah masuk," kata Abung. (Okki)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com