Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dhyo Haw Bawa Cerita Teman yang Setia ke Warung Warner

Kompas.com - 18/03/2015, 12:55 WIB
JAKARTA, KOMPAS.com -- Duo pendatang baru Dhyo Haw yang beranggota Dhyo (vokal) dan Rivans (saxophone) bercita-cita untuk menjadi sesuatu yang istimewa dan berbeda dari musisi reggae yang lebih dulu lahir di Indonesia, yaitu Tony Q, Imanez, hingga Steven & Coconut Treez.

Dhyo Haw yang resmi bergabung dengan perusahaan label rekaman Warner Music Indonesia pada akhir 2014, tidak perlu waktu lama untuk merilis single perdananya yang berjudul "Ada Aku di Sini". "Single yang bercerita tentang motivasi untuk selalu bertahan dan menyadari seburuk apapun keadaan kita, akan selalu ada teman yang siap membantu ini," kata Dhyo.

Suntikan warna musik rocksteady dan jazz menjadikan musik Dhyo Haw berbeda dengan reggae lainnya di Indonesia. "Gue sengaja memasukkan musik rocksteady serta jazz untuk musik reggae yang kami sajikan. Gue ingin menyalurkan inspirasi dan semua kreatifitas yang gue miliki," jelas Dhyo yang meramu "Ada Aku di Sini" dengan kombinasi saxophone dan bas yang sedikit dominan agar terdengar manis dan harmonis.

Memadukan warna-warna musik tersebut sengaja dilakukannya agar penyuka musik reggae tak mudah bosan. "Ya, agar pendengar atau penikmat musik reggae tidak bosan dengan musik reggae yang sudah ada. Namun, yang terpenting, melalui musik gue bisa menghibur para pendengar maupun penikmat musik terutama musik reggae maupun yang lainnya," kata Dhyo.

Sebagai pendatang baru di industri musik Indonesia, Dhyo Haw pun memanen sambutan hangat. Buktinya, kini mereka telah memiliki penggemar setia yang biasa disebut Hawers. Tawaran manggung pun semakin menjadikan mereka sebagai grup yang bukan hanya bisa bermain musik, tetapi menjadikan mereka grup yang bermusik dan menghibur.

Selain mereka sangat popular di kalangan para pelajar melalui panggung pentas seni, pesona duo Dhyo Haw ini pun dilirik oleh promotor profesional yang melibatkan mereka sebagai penampil Java Soundsfair 25 Oktober 2014.

Penasaran dengan reggae yang ngejazz ala Dhyo Haw? Jangan lupa saksikan Warung Warner atau WarWar. Dhyo akan tampil dalam WarWar, acara musik baru yang akan ditayangkan secara langsung melalui jaringan internet (live streaming) pada Rabu ini (18/3/2015), dari pukul 19.00 WIB selama kira-kira satu jam.

WarWar, yang akan dipandu Roy Ricardo, berisi bincang-bincang dan suguhan musik, akan diudarakan atas kerja sama antara label rekaman Warner Music Indonesia dengan Kompas.com dan rumah produksi Sinergi. WarWar dilangsungkan di Warung Warner, yang berada di kantor label rekaman tersebut di Jakarta. Live streaming-nya akan dilangsungkan melalui Kompas.com dengan klik link WarWar.

Dalam WarWar episode ini, para viewer juga bisa melayangkan pertanyaan untuk Dhyo dan Rivans, melalui Facebook Kompas.com, https://www.facebook.com/KOMPAScom. Pertanyaan-pertanyaan terpilih akan mendapat jawaban langsung dari Dhyo dan Rivans.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com