Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rilis Album, Raffi Ahmad Andalkan Lagu Duet dengan Gigi

Kompas.com - 04/05/2015, 17:45 WIB
Tri Susanto Setiawan

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com -- Pembawa acara yang juga artis peran Raffi Ahmad (28) kembali mengeluarkan hasil rekaman nyanyiannya. Kali ini Raffi merilis album berjudul Kamulah Takdirku. Ia mengandalkan lagu yang berjudul sama dengan judul album itu. Ia melantunkannya berdua sang istri, Nagita Slavina (27) atau Gigi.

"Sebenarnya enggak ada niat buat album. Hanya mimpi, tapi enggak ambisius juga. Pengin album sekali seumur hidup lah," kata Raffi dalam jumpa pers di kawasan Kemang, Jakarta Selatan, Senin (4/5/2015).

Raffi menerangkan, lagu "Kamulah Takdirku" merupakan karya dari penyanyi dan pencipta lagu Melly Goeslaw. Kata Raffi, isi album itu menceritakan perjalanan cintanya dengan Gigi.

"Ini ungkapan ekspresi dari aku. Isinya perjalanan aku sama Gigi. Seneng deh. Dari yang sendiri akhirnya berdua," tutur Raffi.

Sementara itu, untuk isi lainnya dari album tersebut, Raffi menyanyikan kembali sejumlah hit artis-artis musik lain pada era 2000-an, yaitu "Jika" (Ari Lasso dan Melly Goeslow), "Air dan Api" (Naif), "Menikahimu" (Kahitna), "Terbaik Untukmu" (TIC Band), dan "Masih" (Ada Band).

Dalam acara jumpa pers rilis albumnya tersebut, Raffi menyanyikan "Kamulah Takdirku" berdua Gigi, yang sedang hamil anak pertama mereka.

"Selamat ya Sayang atas albumnya. Semoga laris dan laku," ucap Nagita, yang langsung dibalas Raffi dengan kecupan di kening dan pelukan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com