Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Laura Basuki Singkirkan Christine Hakim pada IMA 2015

Kompas.com - 18/05/2015, 22:13 WIB
Andi Muttya Keteng Pangerang

Penulis


JAKARTA, KOMPAS.com — Artis peran dan model Laura Basuki (27) sukses meraih penghargaan Pemeran Pendukung Wanita Terbaik versi Indonesian Movie Award (IMA) 2015 berkat perannya dalam film Haji Backpacker. Dalam kategori tersebut, Laura berhasil mengalahkan artis kenamaan, Christine Hakim, yang berperan sebagai Cempaka dalam film Pendekar Tongkat Emas.

"Dan pemenangnya adalah... L-A-U-R-A," seru aktor laga Willy Dosen yang didampingi Boy Hamzah saat mengumumkan Pemeran Pendukung Wanita Terbaik IMA 2015, di Balai Sarbini, Jakarta Selatan, Senin (18/5/2015) malam.

Laura, yang mengenakan gaun putih, langsung naik ke atas panggung untuk menerima trofi penghargaan dan hadiah berupa uang tunai Rp 5 juta.

"Bisa buat beli beras, nih. Puji Tuhan, terima kasih buat semua. Buat suamiku, I love you beibeh," ucap Laura yang disambut tawa para hadirin.

Selain menyingkirkan Christine, pemain film Madre ini juga berhasil mengalahkan artis peran senior lainnya, Jajang C Noer, yang bermain dalam film Cahaya dari Timur: Beta Maluku. Selain itu, Laura juga menyisihkan bintang film Selamat Pagi Malam, Marisa Anita, dan Ririn Ekawati yang membintangi Di Balik 98.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com