Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"The Sound of Music" dalam Kenangan Tommy Page

Kompas.com - 30/05/2015, 17:31 WIB
Yulianus Febriarko

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com --  Sesuai janjinya dalam jumpa pers menjelang pertunjukan musiknya yang berjudul Up Close and Personal with Tommy Page, vokalis pop dari AS Tommy Page (45) membawakan salah satu lagu dari film tempo dulu kesukaannya, The Sound of Music, dalam pertunjukannya tersebut.

Dalam pertunjukan yang diadakan di Kuningan City Ballroom, Kuningan, Jakarta Selatan, Jumat (29/5/2015) malam itu, Page melantunkan "Something Good", yang ada dalam film yang dirilis 50 tahun lalu ini.

"Saya berjanji akan melakukan hal yang spesial malam ini. Saya akan membawakan lagu dari soundtrack film kesukaan saya. Film itu adalah The Sound of Music. Dulu saya sering menonton The Sound of Music bersama ayah dan ibu saya. Film itu sudah menjadi favorit bagi keluarga saya. Bahkan, hingga sekarang saya masih sering menontonnya," kisah Page dalam bahasa Inggris sebelum membawakan "Something Good" di panggung.

Kegemarannya menonton The Sound of Music, lanjut Page, bahkan sekarang ia tularkan kepada ketiga anaknya.

"Saya punya tiga anak, dua laki-laki dan satu perempuan. Saya ajak mereka nonton. Dua anak laki-laki saya kurang suka, tetapi anak perempuan saya menyukainya. Saya juga sering melantunkan lagu 'Something Good' baginya sebelum ia tidur," kisahnya lagi.

Sejurus kemudian, Page pun membawakan "Something Good".

"Ini untuk Anda semua, 'Something Good' dari The Sound Of Music," ujar Page.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com