Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Minuman Kopi dan Dokter Spesialis Tenggorokan, Pesanan Bon Jovi

Kompas.com - 19/06/2015, 00:01 WIB
Thalia Shelyndra Wendranirsa

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com -- Kedua pihak promotor konser Bon Jovi Live! di Jakarta, Live Nation Indonesia dan Java Festival Production (JFP), mengaku tidak terlalu repot dengan pesanan-pesanan pihak band rock asal AS itu dan rombongannya. Sejauh ini, pihak Bon Jovi dan rombongannya hanya meminta disediakan banyak bahan minuman kopi.

"Mereka bekerja keras dengan banyak kru, kami perlu mempersiapkan banyak kopi," ucap Kimberley Fraser selaku Managing Director Live Nation Indonesia dalam jumpa pers di Hotel Fairmont, Senayan, Jakarta Pusat, Kamis (18/6/2015).

Dewi Gontha, Presiden Direktur JFP sekaligus Wakil Direktur Live Nation Indonesia, mengatakan bahwa Jon Bon Jovi dan rombongannya merupakan penyuka minuman kopi.

"Mereka itu peminum kopi, memang dari bagian produksi mereka minta disiapkan ekstra, dibandingkan minuman-minuman lainnya," ucap Dewi.

Dewi menambahkan bahwa pihak Bon Jovi juga meminta disediakan dokter spesialis tenggorokan. Hal itu, menurut Dewi, terbilang biasa.

"Umum kok, di festival juga kadang-kadang ada permintaan dokter apa gitu," tuturnya.

Grup yang dikenal dengan lagu-lagu, antara lain, "It’s My Life", "Always", dan "Livin' On a Prayer" itu akan tampil di Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, pada 11 September 2015.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com