Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Addie MS: Saya Kesepian tanpa Kevin

Kompas.com - 30/06/2015, 14:45 WIB
Tri Susanto Setiawan

Penulis

KOMPAS.com/TRI SUSANTO SETIAWAN Pemusik Addie MS diabadikan di kediaman anak pertamanya, artis musik Kevin Aprilio, di Green Andara Residence, Pondok Labu, Jakarta Selatan, Senin (29/6/2015)
JAKARTA, KOMPAS.com -- Pemusik Addie MS (55) mengaku merasa kesepian setelah sang anak, artis musik Kevin Aprilio (25), memilih hidup mandiri dan tinggal di rumah barunya.

"Kevin kan sekarang sudah punya rumah. Saya senang, Kevin bisa hidup mandiri, tapi saya juga merasa kesepian enggak ada Kevin," ujar Addie dalam wawancara di rumah baru Kevin, Green Andara Residence, Pondok Labu, Jakarta Selatan, Senin (29/6/2015).

Menurut pemimpin Twilite Orchestra ini, selama tinggal bersama dalam satu rumah, ia dan si sulung dari dua putranya itu sering bertukar pikiran.

"Biasanya saya berbincang dengan Kevin malam, jam 12. Saya dengan laptop, dia juga, sharing seputar pengalaman, gosip saya dan dia," ujar suami penyanyi Memes ini.

Meski pun demikian, Addie mengaku, ia memahami pilihan anaknya tersebut untuk hidup mandiri. Ia mengatakan sudah tidak bisa mengatur kehidupan anaknya itu. Kevin, kata Addie lagi, sudah dewasa dan bisa memilih mana yang baik dan mana yang tak baik untuk dirinya.

"Saya enggak ingin teken (menekan) Kevin harus ke sini atau ke situ. Masa-masa otoriter (Addie) saat (Kevin) kecil sudah lewat. Paling kalau ada apa-apa, saya sindir aja kalau lupa," ujarnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com