Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

H-4 Konser "Panggung Sandiwara", God Bless Kerja Keras

Kompas.com - 03/08/2015, 21:24 WIB
Yulianus Febriarko

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com -- Grup rock legendaris God Bless mengungkapkan bahwa mereka bekerja keras untuk mempersiapkan konser Panggung Sandiwara yang akan digelar di Ciputra Artpreneur Theatre, Kuningan, Jakarta Selatan, Jumat (7/8/2015).

"Ini momen yang khusus buat God Bless. Kami bekerja semaksimal mungkin, biasanya kami latihan seminggu sekali. Tapi, khusus persiapan konser ini, kami latihan tiga sampai empat kali dalam seminggu dan tiap latihan sekitar dua setengah jam," kata vokalis God Bless, Ahmad Albar, mewakili Ian Antono (gitar), Donny Fatah (bas) dan Abadi Soesman (keyboard) dalam jumpa pers konser Panggung Sandiwara, di Hard Rock Cafe, Pacific Place, Sudirman, Jakarta Selatan, Senin (3/8/2015).

Latihan intensif dilakukan God Bless bersama grup orkestra sejak dua bulan lalu. "Kalau untuk latihan memang sudah dari sebelum puasa. Kami lebih serius dari biasanya karena kami bakal kolaborasi dengan orkestra juga, itu yang sangat kami pikirkan matang-matang," tutur Abadi.

"Kalau latihan sih sejak 42 tahun yang lalu juga latihan terus," timpal Donny dalam canda.

Konser Panggung Sandiwara merupakan sebuah konser yang telah lama diimpikan. God Bless pun bangga mendapat kesempatan berkolaborasi dengan grup musik orkestra.

"Ini merupakan kesempatan langka. Impian God Bless ya yang kayak gini sebetulnya. Ini kesempatan bagi kami untuk mempertontonkan suguhan menarik dengan kolaborasi bareng orkestra dan penyanyi-penyanyi lain," terang Ian.

Rencananya, dalam Panggung Sandiwara God Bless akan berkolaborasi dengan grup musik orkestra yang dipimpin Astrid Lea. Dalam pertunjukan yang menyuguhkan 20 judul lagu, band pelantun lagu "Semut Hitam" ini bakal berkolaborasi dengan gitaris Eet Sjahranie, vokalis Candil, Maria Calista, dan Husein Alatas.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com