Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mengaku Depresi, Justin Bieber Batalkan Semua "Meet and Greet"

Kompas.com - 24/03/2016, 06:02 WIB
Kistyarini

Editor

Sumber Billboard

KOMPAS.com - Bintang pop Justin Bieber membatalkan semua acara "meet and greet" dengan penggemarnya. Ia beralasan acara itu membuatnya depresi.

Ia mengumumkan pembatalan acara itu melalui akun Instagram, @justinbieber. Ia memajang sebuah fotonya sedang memeluk seorang anak.

"Saya akan membatalkan acara meet and greet. Saya senang bisa bertemu orang-orang yang mengagumkan, tetapi saya jadi habis dan dipenuhi energi spiritual orang lain yang akhirnya membuat saya lelah dan tidak bahagia," tulis Bieber.

"Saya ingin membuat orang tersenyum dan bahagia, asal tidak merugikan saya dan saya selalu jadi lelah secara mental dan emosional sampai pada titik depresi," lanjut penyanyi asal Kanada itu.

"Tekanan untuk memenuhi harapan orang itu terlalu berat buat saya," pungkas Bieber dalam post tersebut.

 

Love u guys.. I'm going to be canceling my meet and greets. I enjoy meeting such incredible people but I end up feeling so drained and filled with so much of other people's spiritual energy that I end up so drained and unhappy.. Want to make people smile and happy but not at my expense and I always leave feeling mentally and emotionally exhausted to the point of depression .. The pressure of meeting people's expectations of what I'm supposed to be is so much for me to handle and a lot on my shoulders. Never want to disappoint but I feel I would rather give you guys the show and my albums as promised. Can't tell you how sorry I am, and wish it wasn't so hard on me.. And I want to stay in the healthy mindset I'm in to give you the best show you have ever seen ;)

A photo posted by Justin Bieber (@justinbieber) on Mar 22, 2016 at 4:54pm PDT

 

Acara meet and greet atau Paket VIP itu merupakan bagian dari konser Bieber. Tiket dengan paket khusus "meet and greet" dan nonton konser itu dibanderol harga 2.000 dollar AS atau sekitar Rp 26 juta.

Namun keterangan dari manajeman Bieber agak berbeda.

Mereka membenarkan pembatalan acara tersebut sembari mengungkapkan terjadinya insiden keamanan sehingga acara tersebut dipertimbangkan kembali.

Melalui Twitter, dengan akun @JBCrewdotcom, manajemen Bieber menjelaskan para pembeli paket VIP itu bisa menguangkan tiket tersebut.

Dijelaskan pula bahwa uang akan dikembalikan utuh dan tidak ada refund sebagian. Artinya, bila memilih refund, mereka juga tidak akan menonton konser itu.

Justin Bieber menggelar tur dunia untuk mendukung albumnya, Purpose. Total terdapat 114 konser dalam tur tersebut.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Sumber Billboard
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com