Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Iggy Azalea Sebut Rumahnya Pernah Diperiksa Tim Britney Spears

Kompas.com - 25/03/2016, 19:55 WIB

KOMPAS.com — Manajemen Britney Spears sangat protektif terhadap bintang pop itu. Itulah yang diceritakan Iggy Azalea ketika Spears bertamu ke rumahnya.

Ceritanya, Azalea dan Spears membuat janji makan siang di rumah artis asal Australia itu. Sebelum Spears datang, ada tim yang mendahuluinya tiba di rumah Azalea.

"Mereka datang dan memeriksa rumah saya untuk memastikan saya tidak menyembunyikan sesuatu yang aneh lalu memberinya (Spears), atau sesuatu," kata Azalea dalam acara Watch What Happens Live! yang dibawakan Andy Cohen, Rabu (23/3/2016).

"Padahal cuma ada salad," lanjut rapper bernama asli Amethyst Amelia Kelly itu.

Ia berpendapat, tim Britney hanya mengkhawatirkan ibu dua anak itu.

"Ya, untuk memastikan saya bukan pengaruh buruk. Saya bukan. Saya lolos ujian. Maksudnya, saya tidak melakukan hal aneh. Saya bukan pengguna narkoba," tuturnya.

Spears dan Azalea pernah berduet dalam lagu "Pretty Girls" pada tahun 2015. Lagu itu bisa dibilang tidak berhasil.

Melalui Twitter, Azalea menyiratkan, lagu itu tidak laris karena pihak Spears kurang mempromosikannya.

Spears membalasnya, juga melalui Twitter, dengan bicara soal pertunjukannya di Las Vegas, seolah menyindir tur Azalea yang dibatalkan.

"Tak sabar kembali ke Vegas. Sangat bersyukur masih punya pertunjukan sepanjang tahun," kata Spears ketika itu.

Bagaimana hubungan mereka sekarang?

Azalea mengatakan bahwa semua baik-baik saja, sembari menegaskan mereka tidak pernah berantem.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber Fox News
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com