Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Addie MS Tetap Dukung Ahok

Kompas.com - 28/07/2016, 19:27 WIB
Tri Susanto Setiawan

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Komposer Addie MS tetap mendukung Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) yang akhirnya memilih jalur partai politik sebagai 'kendaraannya" pada Pilkada DKI Jakarta 2017.

Hal itu diungkapkan oleh suami dari penyanyi Memes tersebut melalui akun Twitter-nya @addiems pada Rabu (27/7/2016).

"Independen atau parpol, #TetapAhok," tulis ayah dari musisi Kevin Aprilio tersebut.

Sebelum Ahok mengumumkan keputusannya, Addie sudah menyatakan bahwa dia tidak mempermasalahkan apa pun pilihan Ahok, baik jalur partai politik atau independen.

"Menurutku, Ahok mau maju dengan kendaraan becak, motor, mobil, atau apa pun, yg penting yg sampai di tujuan itu Ahoknya, bukan kendaraannya," tulis dia.

Keputusan Ahok memilih jalur partai ia sampaikan pada halalbihalal Teman Ahok dan parpol pengusungnya di kawasan Pejaten, Jakarta Selatan, Rabu (27/7/2016). Nantinya, ia akan didukung oleh tiga parpol, yaknai Golkar, Nasdem, dan Hanura.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com