Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dua Dasawarsa Navicula

Kompas.com - 19/10/2016, 16:38 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com -- Band asal Bali, Navicula, sudah hampir 20 tahun mewarnai panggung musik Indonesia dan internasional. Selama itu, mereka masih tetap konsisten dengan gaya bermusik dan tema yang diusung, yakni soal lingkungan.

"Kami punya background keluarga petani. Jadi, komitmen dan konsistensi itu tumbuh secara natural begitu saja," kata sang vokalis, Robi, di salah satu acara Pemuda Berbicara yang diselenggarakan Indonesia Nature Film Society dan USAID Lestari di Palangkaraya, Kalimantan Tengah, Minggu (16/10/2016).

Selain Robi, personel Navicula lainnya adalah Made Indria Dwi Putra (Made), Rai Widya Adnyana (Gembul), dan Dadang SH Pranoto (Dankie).

Selama di Palangkaraya, Navicula menggelar konser di Bumi Tambun Bungai.

Tentu saja mereka membawakan lagu-lagu andalan bertema lingkungan, seperti "Mafia Hukum" dan "Orangutan".

"Isu lingkungan memang tepat kalau dibawakan di Kalimantan yang merupakan paru-paru dunia. Daripada isu lingkungan hanya digarap eksklusif oleh aktivis LSM, lebih baik dilagukan saja. Ada untungnya, kampanye juga jalan terus," ucap Robi.

Navicula dibentuk oleh personel yang juga aktivis lingkungan selama masih kuliah.

Karena memiliki hobi yang sama dalam bermusik, mereka pun membentuk band yang belakangan dijuluki the Green Grunge Gentlemen.

Personel lainnya, Gembul, mengatakan, waktu 20 tahun belum cukup untuk mengampanyekan isu lingkungan.

Selama Navicula masih ada, pesan menjaga lingkungan akan selalu dibawa dan tertulis dalam lirik lagu yang mereka buat. (IDO)

Versi cetak artikel ini terbit di harian Kompas edisi 19 Oktober 2016, di halaman 32 dengan judul "Dua Dasawarsa".

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com