Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pikiran Romy Rafael Bisa Dibaca Sang Istri

Kompas.com - 05/12/2016, 19:33 WIB
Dian Reinis Kumampung

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Mentalis Romy Rafel mengatakan bahwa pikirannya kini bisa dibaca oleh sang istri, Ury Kartha Diayu Shinta. Bahkan, kemampuan itu sudah beberapa kali ditampilkan mereka dalam sebuah pertunjukan.

"Kalau itu secara natural terjadi. Dalam psikologi itu (disebut) transfer, saat satu atau dua orang hidup bersama cukup lama, maka akan tercipta alam sugesti antara mereka berdua," tutur Romy saat ditemui di Menara 165, Cilandak, Jakarta Selatan, Senin (5/12/2016).

Bahkan, untuk hal kecil seperti makanan apa yang diinginkan oleh Romy, sang istri bisa mengetahuinya.

"Misalnya mau nonton apa, mau makan apa? Enggak perlu ngomong, tiba-tiba dia tahu. Tapi itu enggak bisa dikontrol, kayak dapetin sinyal tiba-tiba," ujarnya.

Namun, di sisi lain Romy tak menampik bahwa dia dan Ury beberapa kali pernah terlibat pertengkaran.

"Cinta itu kata sifat. Sebetulnya kata sifat hanya berlaku satu tahun. Setelah itu mereka harus berusaha untuk cinta, kata kerja jadinya. Harus kerja sama, harus berusaha," ujar Romy.

"Enggak bisa natural kayak tahun pertama kami jatuh cinta. Kok dua tahun jadi hambar," imbuhnya.

Saling mengalah menjadi jawabannya. Hal itu membuat rumah tangga mereka tetap langgeng.

"Ada istilah lebih baik saya ngalah dalam pertempuran kecil, tapi saya menang dalam pertempuran besar. Ada momen tertentu kita harus ngalah," jelas Romy.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com