Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Omar Daniel Pernah Digratiskan Masuk Tol

Kompas.com - 04/01/2017, 17:20 WIB
Andi Muttya Keteng Pangerang

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Artis peran pendatang baru Omar Daniel mengaku pernah dipersilakan masuk jalan tol tanpa bayar alias gratis. Bukan cuma itu, ia juga tak dibebankan biaya parkir di beberapa kesempatan.

Ternyata, petugas di tempat itu mengidolakan Omar hingga rela membayarkan tarif tol dan parkirnya.

"Pernah disuruh masuk tol gratis sama yang jaga pintu tol. Terus pas di parkiran juga gitu. Banyak banyak ya (yang sudah dilakukan penggemar)," katanya dalam wawancara di lokasi shooting sinetron Anugerah Cinta di Jalan Sepat, Jakarta Selatan, Selasa (3/1/2017).

Namun, Omar tak enak hati, sehingga ia menolak tawaran penggemarnya itu. Ia mengaku sangat menghargai apa yang sudah dilakukan oleh mereka yang mengidolakannya itu.

"Banyak kejadian lucu gitu, ya diambil positifnya," ujarnya.

Karena itu, ia berusaha menyempatkan diri melayani permintaan foto atau salaman dari para penggemarnya sebagai bentuk penghargaan.

"Kalau misalnya jalan di mall minta difoto segala macem, gue enggak bisa menolak," kata Omar.

Namun, pria berambut gondrong ini menegaskan tetap ada hal-hal privasi yang ingin ia jaga. Sebab, Omar tak memungkiri ada perilaku penggemar yang terkadang menurut dia berada di luar batas.

"Yang menganggu itu sudah mulai gangguin keluarga atau temen sih, itu yang enggak enak. Keluarga saya seharusnya mereka tidak terpengaruh jadi kena imbasnya juga," katanya.

"Atau ada yang nyebutin alamat rumah saya, menurut saya itu ganggu sih karena hal tersebut terlalu privasi. Menurut saya, keluarga, alamat rumah, religi, tidak perlu diketahui sama publik," tambah Omar.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com