Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Pertaruhan", Romantisme Hubungan Anggota Keluarga Laki-laki

Kompas.com - 02/02/2017, 16:49 WIB
Dian Reinis Kumampung

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Sutradara Kristho Damar Alam mengklaim bahwa drama-action Pertaruhan akan menjadi film pertama yang mengambil tema romantisme hubungan antara anak laki-laki dengan ayahnya serta sesama saudara laki-laki yang sering tak terungkap.

"Ini kayaknya film Indonesia pertama yang menceritakan romantisme keluarga yang laki-laki. Bagaimana anak dan anak, bapak dan anak. Karena kayaknya dari dulu enggak ada deh yang kayak gini," ujar Kristho dalam wawancara di Bentara Budaya Jakarta, Palmerah Selatan, Jakarta Pusat, Kamis (2/1/2017).

Kristho mengatakan, film ini akan menjelaskan bagaimana setiap laki-laki di dalam keluarga, memiliki cara masing-masing untuk mengekspresikan cinta.

"Yang biasa enggak diungkap di film Indonesia. Mereka ini punya keunikan tersendiri dalam berkomunikasi. Itu yang jadi pokok permasalahan. Mengekspresikan cinta aja susah, apalagi ini anaknya sudah besar-besar," tuturnya lagi.

"Dan ini di semua keluarga laki-laki pasti mengalami hal ini. Bagaimana susahnya anak laki-laki berkomunikasi dengan ayah. Tapi sayangnya enggak pernah diangkat. Makannya saya sama Upi mencoba ini," imbuh Kristho.

Hal inilah yang kemudian menjadi tantangan tersendiri bagi Kristho dan para pemeran. Mereka berusaha membuat penonton percaya bahwa kelima tokoh dalam film Pertaruhan memiliki hubungan sedarah.

"Susah, karena enggak ada referensinya. Kalau sama perempuan, romance itu banyak referensi. Kalau di keluarga, apalagi cowok sama cowok itu engak ada referensi. Makanya susah banget di sistu," kata Krishto.

"Karena harus believeble kalau mereka ini satu keluarga yang saling dukung sebetulnya. Tapi susah ngungkapinnya," imbuhnya.

Untuk itu, Kristho mengaku punya cara khusus agar kelima tokoh yang diperankan oleh Tyo Pakusadewo (Ayah Musa), Adipati Dolken (Ibra), Aliando Syarief (Amar), Giulio Parengkuan (Ical), dan Jefri Nichol (Elzan) memiliki keselarasan peran.

"Secara technical ada, bagaimana mereka harus bertemu satu sama lain. Harus bandel bareng dan tahu satu sama lain. Sehingga akan ada bounding yang enggak dibuat-buat," ujar Kristho.

Film Pertaruhan menceritakan bagaimana kehidupan anak pinggiran yang tengah berjuang untuk kesehatan ayahnya. Film ini akan mulai tayang di jaringan bioskop Indonesia mulai 9 Februari 2017 mendatang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com