Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ge Pamungkas Dilarang Mengobrol dengan Ringgo Agus Rahman

Kompas.com - 19/03/2017, 17:15 WIB
Tri Susanto Setiawan

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com -- Komika dan artis peran Ge Pamungkas (28) dilarang mengobrol dengan Ringgo Agus Rahman (34) oleh sutradara Hanung Bramantyo.

Hanung memberlakukan hal itu agar Ge mampu menghayati sendiri perannya, sebagai Agus, dalam film Jomblo versi baru.

Hanung ingin Ge tidak terpengaruh oleh Ringgo, yang menjadi Agus dalam film Jomblo versi 2006.

"Awalnya pengin ngobrol sama Ringgo, tapi Mas Hanung larang," ujar Ge ketika diwawancara pada acara syukuran film baru itu di kantor Falcon Pictures, di Warung Buncit, Jakarta Selatan, belum lama ini.

"Takutnya kalau ngobrol sama Ringgo, saya mengamati gerak tubuhnya, karena Ringgo aslinya memang begitu. Takutnya niru, ya sudah enggak usah," jelasnya.

Hal yang sama, sambung Ge, juga diterapkan oleh Hanung kepada para pemain lain dalam film itu.

Mereka adalah Arie Kriting, Richard Kyle, Deva Mahendra, Aurelie Moeremans, Natasha Rizki, dan Indah Permatasari.

"Pemain lain juga kayaknya enggak disuruh ngobrol sama cast film Jomblo yang lama," ucapnya.

Ge mengaku sempat kaget ditawari main film tersebut. Ia sempat mendengar kabar bahwa Hanung akan menggarap ulang film itu bersama rumah produksi Falcon Pictures, tetapi tidak berpikir akan ambil bagian dalam film tersebut.

"Awalnya saya sempat bertanya, ada isu kalau film Jomblo mau dibuat. Saya mikirnya, bakal gimana tuh? Eh, denger kabar dari manajer, saya ditawarin main film Jomblo. Terus, saya nyeletuk, mudah-mudahan enggak jadi Agus, eh enggak tahunya jadi Agus. Kaget banget," ceritanya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com