Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Roby Satria: Geisha Bubar Itu Gosip Doang

Kompas.com - 25/04/2017, 16:11 WIB
Andi Muttya Keteng Pangerang

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Gitaris grup musik Geisha, Roby Satria, menyebut rumor bandnya bubar hanyalah gosip. Kabar itu muncul sejak sang vokalis, Momo, sibuk mempersiapkan pernikahan dan sekarang lebih banyak menetap di Malang, Jawa Timur.

Sebagai informasi, Momo menikah dengan pengusaha Nicola Reza Samudra di Malang, Sabtu (8/4/2017) lalu.

"Kalau masih seputar gosip, gosip lah ya, biarkan aja. Mungkin itu gosip doang. Tapi udahlah ya sekadar gosip," katanya dalam wawancara di RS Cipto Mangunkusumo (RSCM), Jakarta Pusat, Selasa (25/4/2017).

Ia agak terganggu akan kabar-kabar tak sedap tentang grup bandnya yang beredar belakangan ini. Sebab, Roby dan kawan-kawan masih baik-baik saja, bahkan sedang mempersiapkan album baru.

"Yang ngomong siapa ya? Itu juga gangguin telinga saya juga. Kalau saya sih cuma sampai sekarang banyak progres yang kami lakukan. Meskipun Momo di Malang, kami di Jakarta, tapi progres album bagus. Tunggu aja kejutannya," kata Roby.

Soal anggapan bahwa Nicola melarang Momo bermain band, Roby sekali lagi membantah. Beberapa waktu lalu, suami Momo mengatakan, ingin agar istrinya menetap di Malang bersamanya.

"Justru suaminya Momo itu support banget dan kami tahu itu banget. Jadi kalau sekadar gosip biarkan ajalah menjadi gosip karena kami enggak tahu apa yang terjadi ke depan. Semoga album makin bagus," ucapnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com