Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ari Wibowo Tak Pernah Mau Main Film Horor

Kompas.com - 23/05/2017, 09:28 WIB
Andi Muttya Keteng Pangerang

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Artis peran Ari Wibowo mengaku dari dulu sampai sekarang, ia tak pernah tertarik bermain film horor.

"Saya enggak pernah mau (main) yang namanya film horor, dari dulu enggak berubah," ujar Ari saat menghadiri premiere film terbarunya, Multiverse: The 13th Step, di XXI Epicentrum, Kuningan, Jakarta Selatan, Senin (22/5/2017) malam.

Alasannya bukan karena umumnya film horor di Indonesia pernah identik dengan esek-esek. Namun karena Ari ternyata takut.

[Baca juga: Ari Wibowo: Multiverse: The 13th Step Bukan Horor yang Ada Setannya]

Karena itu pulalah, pemain sinetron Deru dan Debu ini tak pernah sekali pun menonton film horor.

"Film horor biasanya enggak terlalu minat karena emang bukan saya. Saya sendiri juga enggak pernah nonton, jangankan film horor Indonesia yang Hollywood juga enggak pernah," kata Ari.

"Karena takut he-he-he, (saya) penakut kali ya. Tapi ya enggak suka aja. Jadi enggak tertarik shooting film horor," tambah adik aktris Ira Wibowo itu.

Namun bagaimana dengan film Multiverse yang dikategorikan bergenre fantasi-horor?

"Entah kenapa film ini oleh badan sensor dibilang genrenya horor, padahal sebetulnya bukan. Mungkin karena memang genrenya baru, science fiction gitu, jadi mereka susah masukin ke kategori mana. Akhirnya dimasukin ke horor," kata Ari.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com