Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Senyum Bahagia Sutradara Film "Ziarah"

Kompas.com - 23/05/2017, 15:54 WIB

SURABAYA, KOMPAS.com -- Lampu Studio 6 di bioskop Surabaya Town Square, Jawa Timur, menyala seusai pemutaran film Ziarah, Jumat (19/5/2017).

Tak lama kemudian, sosok sang sutradara film itu, BW Purba Negara (34), hadir di hadapan penonton. Senyum bahagia terpancar dari wajahnya.

BW Purba hadir di "Kota Pahlawan" khusus untuk bertemu para penonton Ziarah dan berdiskusi.

"Dengan hadirnya teman-teman di sini, berarti kalian turut memperjuangkan film alternatif ini untuk bertahan lebih lama di layar bioskop. Terima kasih," ujar Bewe, panggilan akrabnya, saat membuka diskusi.

Baca juga: Catat, Daftar Bioskop yang Putar Film Ziarah Karya BW Purba Negara

Dia mengisahkan, tidak mudah untuk memasukkan film alternatif ke layar bioskop.

Sebab, ada sejumlah hal yang harus dipenuhi, salah satunya jaminan adanya penonton.

Oleh karena itu, setelah film itu rampung pada Oktober 2016, Bewe mulai mendaftarkan Ziarah ke sejumlah festival internasional.

Salah satu festival yang menayangkan filmnya adalah Salamindanaw Asian Film Festival 2016 di Filipina. Pada festival itu, Ziarah dinobatkan sebagai film feature terbaik.

"Prestasi Ziarah membantu proses kami untuk menayangkannya di layar bioskop," ujar pria kelahiran Sleman, DI Yogyakarta, itu.

Baca juga: Film ?Ziarah? Menangkan Dua Penghargaan di Festival Film ASEAN

Film tersebut mulai ditayangkan pada 18 Mei 2017 di 22 layar bioskop di 16 kabupaten/kota.

Ziarah bercerita tentang perjalanan Mbah Sri (diperankan Ponco Sutiyem) yang mencari makam asli mendiang suaminya, Prawiro. (ADY/SYA)

Versi cetak artikel ini terbit di harian Kompas edisi 23 Mei 2017, di halaman 36 dengan judul "Senyum Bahagia".

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com