Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sebelum Meninggal, Cahyono Minta Es Krim

Kompas.com - 25/05/2017, 17:03 WIB
Andi Muttya Keteng Pangerang

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Putra mendiang pelawak Cahyono, Agung, mengungkapkan bahwa ayahnya sempat meminta es krim sehari sebelum meninggal.

"Saya tidak ada firasat. Tapi kemarin sempat senyumin saya saat Bapak minta es krim," katanya saat ditemui di rumah duka di Jalan Madrasah 1, Sukabumi Utara, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Kamis (25/562017) sore.

Namun ia mengaku itu bukanlah permintaan terakhir ayahnya. "Enggak (permintaan terakhir), Bapak kemarin lagi mau yang dingin-dingin aja," ujar Agung.

[Baca juga: Pelawak Cahyono Meninggal Dunia]

Agung menuturkan keinginan terakhir ayahnya adalah mengunjungi sanak saudaranya di Pulo Gebang, Jakarta Timur.

"Sebenarnya untuk keinginan terakhir di Pulau Gebang. Itu hanya ingin mengunjungi kerabat di sana. Bapak tinggal cukup lama di sana karena memang seperti rumahnya," katanya.

[Baca juga: Mendiang Cahyono Terserang Stroke Sebelum Tutup Usia]

"Kalau untuk firasat yang gimana enggak ada karena kami kira kondisinya sudah sangat membaik," tambah Agung.

Cahyono mengembuskan napas terakhirnya dalam usia 65 tahun pada Kamis (25/5/2017) karena komplikasi penyakit stroke, jantung, dan diabetes.

Jenazah Cahyono akan dimakamkan di TPU Komplek TVRI, Grogol Utara, Jakarta Selatan usai shalat Ashar. Ia meninggalkan empat anak dan satu cucu.

[Baca juga: Kata Anak, Cahyono Meninggal dalam Tidur]

Cahyono lahir di Banyuwangi, Jawa Timur, pada 26 Desember 1951. Bersama Jojon, Esther, dan Uuk, ia pernah tergabung dalam Jayakarta Grup.

Semasa hidupnya, ia sudah belasan film layar lebar, di antaranya, Lantai Berdarah (1971), Gara-gara Janda Kaya (1977), Saritem Penjual Jamu (1978), Apa Ini Apa Itu (1981), Okey Boss (1981), dan Barang Antik (1983).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com