Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ali Syakieb Kangen Buka Puasa Bareng Keluarga

Kompas.com - 26/05/2017, 15:05 WIB
Sintia Astarina

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com – Momen-momen kebersamaan saat bulan puasa menjadi hal yang dirindukan banyak orang. Tak terkecuali artis peran Ali Syakieb.

Saat dijumpai di MNC Studios Kebon Jeruk, Jakarta Barat, baru-baru ini, Ali Syakieb mengaku bahwa berkumpul bersama keluarga menjadi hal yang paling dirindukannya.

“Sebenernya yang dikangenin banyak ya, soalnya kan kakak sama adik udah pada nikah, jadi kayaknya yang di rumah orangtua cuma saya doang,” kata pemuda yang pernah menjadi kekasih artis peran Citra Kirana ini.

“Jadi, sahur cuma bertiga, Papa, Mama, sama Ali,” lanjutnya.

Ali menerangkan pula bahwa biasanya mereka ramai-ramai berkumpul untuk buka puasa atau sahur bersama.

“Adik kan udah sama istrinya di rumahnya. Nabila (Syakieb) udah sama suaminya, ya. Ya, yang dikangenin ya rame-ramenya itu. Dibangunin, terus buka puasa di meja,” kata pemuda kelahiran Bogor, 6 Juni 1987 ini.

[Baca juga: Fokus Berpuasa, Ali Syakieb Tak Terima Job di Bulan Ramadhan]

Di sisi lain, rupanya Ali tak kangen berada di lokasi shooting saat sedang bulan puasa. Tahun lalu, ia mengambil pekerjaan di bulan Ramadhan, tapi tidak untuk tahun ini.

"Insya Allah kemungkinan Ramadhan ini saya pribadi enggak mau terima sinetron dulu karena mau konsen puasa aja," katanya.

"Jujur baru tahun ini ya (tak menerima pekerjaan), maksudnya pengin konsen di puasa aja soalnya tahun lalu, sebelum-sebelumnya kan alhamdulillah emang masih ada rezeki ya, nyelesein shooting pas tahun lalu banget,” pungkasnya.

[Baca juga: Ali Syakieb: Jangan Buru-buru, kalau Enggak Jodoh Kan....]

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com