Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Setelah Tiga Tahun Tak Main Film, Kim Soo Hyun Kembali ke Layar Lebar

Kompas.com - 26/05/2017, 16:41 WIB
Sintia Astarina

Penulis

Sumber Koreaboo

SEOUL, KOMPAS.com -- Akhirnya, artis peran Kim Soo Hyun (29) dari Korea Selatan akan kembali berperan dalam film layar lebar. Ia sudah tiga tahun tak main film.

Film terbarunya itu berjudul Real dan dijadwalkan akan dirilis pada Juni 2017.

Dalam film itu, Kim Soo Hyun berperan sebagai Jang Tae Young, seorang pemecah masalah yang mampu menangani berbagai macam permintaan untuk bisnis underworld yang tengah menguasai kota.

Ia akan memerankan sosok yang dingin, ambisius, dan memiliki kemampuan luar biasa. Dalam perjalanannya, ia bertemu dengan mantan reporter detektif bernama No Yeon, yang akan dimainkan oleh artis peran Lee Kyung Young.

Baca juga: Jelang Wamil, Kim Soo-hyun Diperebutkan Tiga Stasiun TV Terbesar di Korsel?

Untuk diketahui, Kim Soo Hyun memulai karier aktingnya pada 2007.

Sejak itu, ia menjadi salah satu bintang Korea Selatan yang memiliki banyak penggemar. Dalam acara Gallup pada 2014, ia dinominasikan untuk meraih gelar Actor of the Year. Ia juga masuk ke jajaran lima teratas dalam Forbes Korea Power Celebrity.

Namanya pun makin populer ketika ia membintangi berbagai drama-drama seri televisi Dream High, My Love from the Star, dan The Producers.

Pemuda kelahiran 16 Februari 1988 ini juga pernah berperan dalam film-film The Thieves dan Secretly, Greatly.

Film Real juga akan dimainkan oleh Sulli. Wajah-wajah populer lain dari Korea Selatan, antara laun Suzy "Miss A" dan IU, akan hadir sebagai cameo.

Baca juga: Tujuh Artis Peran Korea Selatan Paling Populer di Indonesia

Supaya Anda tak penasaran, tonton saja trailer film Real di bawah ini.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Sumber Koreaboo


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com