Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Menjelang Pergantian Tahun, Rizal "Armada" Janji Bahagiakan Penggemar

Kompas.com - 12/12/2017, 16:41 WIB
Irfan Maullana

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Grup Band Armada selalu tahu cara membuat galau para penggemarnya lewat lagu-lagu hits dan penampilannya di atas panggung.

Namun, band dengan formasi Rizal (vokal), Radha (gitar), Mai (gitar), Andit (drum), dan Endra (bas) ini tak hanya punya deretan lagu-lagu sendu yang bikin galau.

Rizal sang vokalis justru mengaku ingin membuat para penggemarnya bahagia lewat penampilan Armada.

Rizal berjanji akan membahagiakan penonton lewat konser Bold Experience Present Armada, yang akan digelar pada 16 Desember 2017 di Lapangan Jatijajar, Depok.

"Menjelang tahun baru, lewat konser Bold Experience Armada justru ingin membawa penonton merasa bahagia. Kami akan tampil maksimal supaya semua yang hadir makin bersemangat menyongsong tahun yang baru," tutur Rizal dalam siaran pers yang dikirim Megapro Communications, Selasa (12/12/2017).

Armada memiliki beberapa hits yang sudah tidak asing di telinga, selain "Asal Kau Bahagia", yang sudah bikin galau jutaan orang yang mampir ke situs berbagi video Youtube, yakni "Pergi Pagi Pulang Pagi", "Pencuri Hati", "Pemilik Hati", "Buka Hatimu", "Mau Dibawa Kemana", "Kuingin Setia", dan masih banyak lagi.

Baca juga: Bagi Armada, 2017 Tahun Paling Gemilang

Tak cuma pasukan armada, sebutan pengemar setia Armada, yang selalu bersemangat menonton idolanya, para personel band yang berdiri sejak 2007 itu pun sudah tak sabar menampilkan aksi terbaik untuk penonton.

"Jelas kami senang menjadi penampil utama di konser Bold Experience Present Armada. Kami sudah enggak sabar ketemu mereka (penggemar), makanya kami sudah menyiapkan special perform dan kejutan-kejutan di panggung," ucap Radha.

Untuk itu, Radha bersama Armada sudah menyiapkan ‘bekal’ untuk konser Bold Experience ini di tengah padatnya jadwal manggung. Selain latihan rutin, band asal Palembang itu juga saling memerhatikan kondisi fisik personel jelang hari H.

"Selain latihan rutin setiap bulan, kami juga sempatkan latihan mendekati acara. Kalaupun tidak sempat, kami anggap bahwa manggung adalah latihan. Biasakan komunikasi sebelum tampil dan diskusi soal perform," ujar Radha.

Baca juga : Armada Tetap Kompak Meski Sibuk Berbisnis

Selain nonton konser Bold Experience Present Armada, ada pula kegiatan seru lain sebagai  hiburan. Mulai dari menonton penampilan dua disjoki, DJ Osvaldorio dan DJ Nathalie Holscher sampai mencoba permainan sampai menjajal kuliner lezat.

"Konser Boldxperience Present Armada juga semakin memanjakan penonton dengan adanya screen di kiri kanan panggung, lalu ada wall of fame di mana penonton seolah-olah bisa foto bareng personel Armada," tutur Intan dari Gitarplus selaku event organizer konser ini.

"Penonton yang datang tidak sekadar menonton konser musik, tapi bisa menikmati keseruan lainnya mulai dari aneka games, pertunjukan mural sampai beragam foodtruck untuk bersantap bersama teman-teman," tambahnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com