Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Serunya Festival Rock di Alam Bebas

Kompas.com - 05/05/2018, 21:21 WIB
Irfan Maullana

Penulis


SUKABUMI, KOMPAS.com – Setelah menjelajahi lima kota, rangkaian Supermusic.ID Rockadventure 2018 session 1 tiba di destinasi terakhir, yakni Sukabumi, Jawa Barat.

Di wilayah bernuansa pegunungan dengan hawa sejuk itu, pecinta musik cadas diajak fun camp di Tanakita Ground Camp pada Sabtu (5/5/2018) dan Minggu (6/5/2018) seraya dimanjakan dengan intimate performance dari band-band rock papan atas.

Berbeda dari tahun-tahun sebelumnya, Rockadventure 2018 memberikan dimensi baru dari sebuah festival musik rock yang didedikasikan bagi pecinta musik yang berjiwa idealis, bebas dan impresif.

Mengusung tema "Rock within Nature", rangkaian ini digelar di enam kota yakni Yogyakarta (17-18 Maret 2018), Semarang (24-25 maret 2018), Magetan (7-8 April 2018), Kuningan (21-22 April 2018), Bandung (28-29 April 2018) dan Sukabumi (5-6 Mei 2018).

Rockadventure dimeriahkan Barasuara, Scaller, Burgerkill, Rocket Rokers, Andra & The Backbone, Deadsquad, The Sigit, John Paul Ivan, Roy Jeconiah, BIP, Indra 7, Oomleo.Berkaraoke, hingga The Mighty 8 (delapan band finalis Rockin Battle).

Baca juga : 7 Tahun Tak Rilis Album, Burgerkill Akan Keluarkan Album Baru 20 April 2018

Di setiap kota tersebut, para penonton tidak hanya disuguhkan penampilan dari band idola, tapi juga sharing session di mana tiap-tiap musisi akan berbagi kisah insipratifnya selama menapaki karier menjadi rockstar.

Yang perlu diingat, Rockadventure 2018 tidak selalu tentang musik karena di acara ini peserta juga diajak untuk menantang diri sendiri di alam terbuka dengan beragam games yang menguji adrenaline seperti bungy trampoline, archery, slackline, hingga bouldering. 

Untuk Sukabumi, band dan musisi cadas yang membakar adrenaline penonton adalah Burgerkill, Scaller, Rocket Rockers, Angel of Death, Superiot, Nice Friday, dan finalis Rockin Battle Jakarta Blues Factory. Keseruan juga akan semakin bertambah dengan intimate party oleh Indra 7 feat Oomleo.

“Sukabumi adalah kota ketiga yang kami ikuti selama rangkaian Rockadventure 2018. Sebelumnya kami tampil di Kuningan dan Bandung. Yang membuat kami tertarik terlibat di event ini karena Rockadventure benar-benar menonjolkan kedekatan kami dengan para penggemar, jadi ikatan musisi yang perform dan penonton benar-benar kuat,” ungkap gitaris Scaller, Reney Karamoy.

Keseruan rangkaian Rockadventure 2018 inilah yang ingin dirasakan oleh Rocket Rockers. Band asal Bandung, Jawa Barat ini siap tampil di Sukabumi dengan membawa lagu-lagu jagoan mereka.

“Bagi kami, Rockadventure adalah ajang di mana kami bisa tampil optimal memanjakan para pecinta musik. Apalagi nuansa nya kental dengan alam, yang bisa membuat kami menyatu dengan penggemar. Ini konsep yang keren banget dan kami siap memberikan yang terbaik saat perform nanti,” tutur vokalis sekaligus gitaris Rocket Rockers, Aska Pratama.

Hal senada juga diakui Eben, pentolan Burgerkill yang bakal tampil di Rockadventure 2018-Sukabumi.

"Pokoknya kami siap memuaskan hasrat para Begundal (sebutan fans) dan juga pecinta musik cadas yang hadir di Rockadventure ini. Kami bangga bisa ikut terlibat di festival musik yang sangat anti mainstream ini," tandas Eben.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com