Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Randy Martin Jajal Jadi Pembawa Acara

Kompas.com - 18/09/2018, 18:49 WIB
Ira Gita Natalia Sembiring,
Bestari Kumala Dewi

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com- Artis peran dan penyanyi Randy Martin mulai menjajal kemampuannya memandu sebuah acara. Randy mengaku, dunia hosting adalah hal yang baru baginya.

Hal itu dikatakan Randy saat ditemui di Hotel JS Luwansa, Kuningan, Jakarta Selatan, Selasa (18/9/2018).

"Sekarang pekerjaan baru juga, hosting. Aku jadi host di program tv anak muda, jadi nyobain hal baru sih, kalau kemarin akting, nyanyi, sekarang nyobain nge-host, sama sekarang ini off air-off air," kata Randy.

Randy cukup merasa kesulitan, karena sebenarnya dia tipikal pria pendiam. Namun, kekasih artis Cassandra Lee itu terus belajar dan meneriman kritikan yang membuatnya menjadi seorang presenter.

Baca juga: Randy Martin Bantah Kabar Putus dari Cassandra Lee

"Tantangannya susah ya, karena gue kan sebenernya pendiam orangnya, ngomong apa-apa kadang suka masih bermasalah, susah mencari bahan yang tepat," ucap Randy.

"Tapi ya mungkin seperti yang gue bilang tadi, dengan terjun ke lapangan langsung, ngerasain langsung ya udah dari situ gue mulai belajar, terus menerima kritik dan saran," sambungnya.

Randy bercerita, dia langsung mendapat kritik di hari pertamanya menjadi pembawa acara.

"Di hari pertama gue shooting, gue udah langsung dikasih kritik dan saran, ‘kamu Randy mending gini kalau ngomong, begini intonasinya, tutur bahasanya lebih gaul," tutur Randy.

"Dan akhirnya dari situ lebih belajar, dan mungkin karena lebih enjoy, enggak begitu tegang jadi kalau sekarang di panggung pun lebih lancar kalau ngomong," pungkasnya.

Baca juga: Randy Martin Ingin Berbisnis dengan Modal Hasil Jerih Payah Sendiri

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com