Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sabyan Gambus Tanggapi Rumor Adanya Konflik yang Sebabkan Dua Personelnya Hengkang

Kompas.com - 21/06/2019, 20:18 WIB
Ira Gita Natalia Sembiring,
Bestari Kumala Dewi

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Vokalis grup musik Sabyan Gambus, Nissa memberikan tanggapan tentang rumor adanya konflik yang terjadi di antara para personel, sehingga menyebabkan Tebe dan Anis memutuskan untuk hengkang.

Hal itu diucapkan Nissa saat gala premiere film Sabyan Menjemput Mimpi di XXI Epicentrum, Jakarta Selatan, Kamis (20/6/2019).

"Saya malah enggak tau rumor itu. Kita fine aja. Mereka sudah sibuk dengan kegiatan masing-masing, kita juga. Sejauh ini baik-baik aja sih," kata Nissa.

Ayus sang keyboardis mengaku, kesibukkan yang terlalu padat membuat mereka kurang berkomunikasi dengan baik.

Baca juga: Perjalanan Karier Sabyan Gambus Diangkat ke Layar Lebar

"Memang sebelum bulan puasa lagi sibuk banget, padat hampir tiap hari. Dari keadaan itu membuat kita jarang latihan jadi jarang ngobrol," ucap Ayus.

Ayus menerangkann hubungan di antara mereka hingga kini masih berjalan dengan baik.

Bahkan Ayus, Nissa, Anis, Tebe, Kamal, dan Sofwan masih sama-sama bermain dalam film Sabyan Menjemput Mimpi.

"Lengkap kok di sini berenam enggak berempat. Enggak ada masalah apa pun, sudah selesai, kita juga tadi habis peluk-pelukkan, lebaranan juga, konsen buat film pokoknya," imbuhnya.

Baca juga: Sabyan Gambus Merasa Canggung Lihat Diri Sendiri di Layar Lebar

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com