Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jalan Panjang Grup Band GIGI

Kompas.com - 22/03/2011, 19:26 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com -- Bukanlah perkara mudah bagi grup band GIGI selama 17 tahun berkarier di industri musik Indonesia. Setidaknya, Armand (vokal), Dewa Budjana (gitar), Thomas Ramdhan (bas), dan Gusti Erhandy (drum) telah mengalami beberapa fase terberat dalam perjalanan sebuah band.

GIGI tak menampik bahwa saat-saat tersulit mereka yaitu ketika tengah dihadapkan dengan masalah internal, seperti bongkar pasang personel dan hingga Thomas yang sempat ketergantungan dengan narkoba.

"Gue sama Budjana bangga sama Thomas, biar bagaimanapun dia berhasil keluar dari 'dunia' itu dan kembali ke GIGI," kata Armand dalam jumpa pers Sweet Seventeen GIGI di Barcode, Kemang, Jakarta Selatan, Kamis (22/3/2011).

Terlepas dari fase terberatnya, GIGI yang baru saja menginjak usia ke-17 berharap selalu menjadi vitamin, yang menawarkan alternatif musik di tengah keseragaman bermusik.

"Kami sudah mengalami bongkar pasang musik, mulai masuk ke glam rock, lalu dihajar SKA, dan sekarang masuk ke Melayu, tapi kami sih ini tetap menjadi vitamin dengan musiknya GIGI," ujar Armand.

"Kenapa kami bertahan seperti ini, karena kalau seminggu enggak latihan kami marah-marah, atau kalau enggak manggung kami harus rekaman," ujar Budjana.

"Ribut sih pernah, tapi bubar begitu enggak pernah. Waktu ditinggal Ronald (drumer pertama GIGI) itu yang paling berat, tapi ke sininya sih sudah enggak. Ini karena semakin sering bermusik dan ketemu jadi nyaman-nyaman saja," lanjut Budjana. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com