Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Yangseku Tak Mau Dibilang Mendompleng Pasha "Ungu"

Kompas.com - 13/07/2011, 13:39 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com — Duo vokal Yangseku, yang terdiri dari Fenty Febrianty dan Putri Anne, mengaku tak mau terus-terusan bergantung kepada produser musik yang juga kakak kandung mereka sendiri, vokalis Pasha "Ungu".

"Karena kami masih baru, kami belajar dari Abang Pasha. Ya, mungkin, ke depannya nanti kami enggak mau bergantung sama Abang," tutur Putri dalam wawancara di Studio RCTI, Jakarta, Rabu (13/7/2011).

Menurut Fenty dan Putri, suami Adelia Wilhelmina itu berjasa memasukkan mereka ke dalam industri musik Indonesia dengan menghasilkan delapan lagu Yangseku, termasuk single pertama yang menjadi andalan mereka, "Pujaan Hati". "Ini ketidaksengajaan juga, Abang Pasha ngajak, alhamdulillah. Abang perhatiin, 'Ternyata adik gue suaranya enggak jelek-jelek amat'. Terus dicoba," cerita Fenty. "Jadi, Abang Pasha bukan hanya kakak kami, tapi juga produser yang membantu lagu, lirik, dan aransemen," ujarnya.

Memiliki kakak kandung sekelas Pasha, Yangseku, yang merupakan kepanjangan dari Yang Selalu Kusayang, tidak mau dianggap mendompleng. "Emang ada yang bilang di luar sana, karena adik Pasha, numpang tenar. Tapi, itu sebagai masukan untuk bisa lebih baik lagi. Yang pasti, kami bukan ngejual atau mendompleng abang. Tapi, kami mau menunjukkan karya kami bagus," ujar Putri.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com