Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Produser Amerika Kontrak Dua Penyanyi Indonesia

Kompas.com - 24/01/2015, 15:10 WIB
LOS ANGELES, KOMPAS.com — Di awal 2015 ini, industri musik Indonesia akan kembali masuk ke pasar industri rekaman musik Amerika. Setelah tahun lalu grup jazz Simak Dialog, gitaris Tohpati dan Dewa Budjana meluncurkan album dengan warna jazz progresif di New York.

Kali ini, penampilan dua penyanyi muda Indonesia berhasil menarik perhatian komposer sekaligus produser nominator Grammy Award, Adam Berg dan produser terkenal Richard Rudolph untuk merekam suara mereka dan diedarkan bukan hanya di Amerika dan Indonesia, tapi seluruh dunia.
 
Kedua penyanyi tersebut adalah Shella Tiatira (16) dan Tere Cia (23), di mana bakat mereka ditemukan dan diasuh oleh Benny Simanjuntak, pemilik sekolah akting, presenter dan modeling Contoh Management. Benny adalah pencari bakat terkenal yang juga menjadi juri komentator televisi untuk program reality show mencari bakat Star Dut, Mendadak Artis, dan Mamamia Show.

"Ini sebuah kebanggaan dan sejarah bagi Indonesia, bahwa penyanyi kita mendapatkan kesempatan untuk bekerja sama dengan Adam dan Richard. Sekarang sudah masuk dalam proses music composing dan aransemen. Jenis musiknya masih dalam proses, tapi pasti bernuansa pop, sehingga pasar akan sangat luas," ujar Benny dalam wawancara dengan VOA di Los Angeles, akhir 2014 lalu.

Benny patut berbangga karena Shella Tiatira dan Tere Cia adalah pendatang baru yang mempunyai reputasi internasional.
 
Shella adalah penyanyi yang mewakili Indonesia pada Asia Pasific Song Competition (Asia Broadcasting Union atau ABU) di Hanoi, Vietnam pada 2013. Shella berhasil memenangkan kompetisi ini dengan mengalahkan berbagai penyanyi dari seluruh Asia, dan menjadi juara pertama.

Sementara Tere Cia, adalah pemenang kompetisi yang sama untuk 2014. Kedua penyanyi ini dilirik oleh Adam Berg saat Adam berkunjung ke Indonesia tahun lalu. Melihat bakat yang luar biasa dari Shella dan Tere, Adam langsung mengajak Benny untuk bekerjasama memproduksi album kedua penyanyi ini di studio rekaman, Los Angeles.

Tidak lama kemudian, produser Richard Rudolph yang sering bekerjasama dengan Adam juga tertarik untuk ikut mendukung album ini. Richard adalah co-founder Atlantic Record dan pemenang The Grammy Awards ke-7 untuk kategori Best Contemporary Instrumental Album and Best Pop Instrumental album Mindi Abair. Richard juga dikenal sebagai pencipta lagu "Lovin You" yang menjadi hit nomor satu, Billboard Top 100 pada era 1970-an. Selain itu, Richard adalah ayah dari artis Maya Rudolph, yang terkenal lewat film Bridesmaids, Grown Ups, dan Shrek (sebagai pengisi suara).
 
"Senang sekali, akhirnya saya sudah menandatangani kontrak dengan Adam Berg untuk pembuatan album Shella Tiatira dan Tere Cia. Dengan Richard Rudolph, saya akan membuat program acara televisi dan beberapa music project lainnya," tambah Benny yang didampingi oleh Ajie, tim produksi Benny di Los Angeles.

"Bulan Februari dan Maret ini, Shella dan Tere akan mulai proses rekaman di LA. Ini sebuah perjalanan yang masih panjang, ya. Saya mohon dukungan dan doa teman-teman semua agar kita dapat membawa nama bangsa Indonesia di panggung musik Amerika," kata Benny menutup wawancara.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com