Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ahok: Jadi Gimana Ya Kalau "Kicir-kicir" Dimainkan Joey Alexander?

Kompas.com - 18/02/2016, 12:22 WIB
JAKARTA, KOMPAS.com - Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama mengungkapkan kekaguman pada pianis jazz belia Joey Alexander.

Melalui akun Twitter-nya, @basuki_btp, pria yang akrab disapa Ahok itu juga ingin mendengarkan Joey memainkan lagu daerah Jakarta, "Kicir-kicir".

"Turut bangga atas prestasi pemuda Indonesia Joey Alexander di grammy award. Penasaran kl lagu kicir-kicir dibawain @_Joeyalexander jd gimana ya", kata Ahok.

Kicauan Ahok itu langsung mendapat banyak respons.

Salah satunya, Nugroho Widiyanto dengan akunnya, @nugroho1971, mengatakan bahwa Joey sudah pernah memainkan lagu "Bengawan Solo".

Pemilik akun itu bahkan memberi tautan video Joey memainkan lagu karya Gesang itu yang sudah diunggah di YouTube.

Sementara Romanus Sumaryo melalui akunnya @vaiyo, malah "menantang" Ahok untuk mengundang peraih dua nominasi Grammy Awards 2016 itu.

"@basuki_btp diundang ke Jakarta dong pak si @_Joey Alexander utk memainkannya, pas ada JavaJazz tuh bulan depan...," kata Romanus.

Belum ada jawaban dari Joey Alexander soal "tantangan" Ahok.

Sebelumnya, Presiden Joko Widodo juga mengucapkan selamat kepada Joey Alexander.

"Untuk @_joeyalexander kita bangga pada prestasimu. Kita dukung dan doakan kamu bisa meraih semua impian -Jkw," tulis Jokowi, Rabu (17/2/2016).

Tweet Jokowi langsung mendapat sambutan dari Joey.

"Terima kasih Pak Jokowi! Hope to see you next time," tulis Joey membalas kicauan Jokowi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com