Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kata Anang Hermansyah soal "Haters" Aurel

Kompas.com - 17/10/2016, 11:44 WIB
Andi Muttya Keteng Pangerang

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com — Musisi Anang Hermansyah, mengatakan bahwa tak masalah jika putrinya, Aurel Hermansyah, memiliki banyak pembenci atau haters.

"Itu enggak apa-apa (Aurel punya haters)," kata Anang saat ditemui di Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan, beberapa waktu lalu.

Meski demikian, tak berarti Anang rela anak pertamanya itu dicaci maki netizen.

Anang menganggap, jika dipandang dari sisi positif, haters justru bisa membuat Aurel belajar.

"Sebetulnya haters itu bisa menjadi hal-hal yang dipelajari ama Aurel bahwa itu omongan orang yang sebetulnya sayang sama dia. Aku bilang, 'Itu orang yang sayang sama kamu'," kata Anang.

Ia menasihati Aurel untuk menerima komentar-komentar pedas dari orang-orang dengan lapang dada, kemudian menganggapnya sebagai perhatian.

"Artinya dengan dia (haters) memberikan omongan seperti itu, itu adalah bagian dari mereka care. 'Jadi tanggapi itu dengan positif, terima itu dengan baik. Kamu akan lega'," ucap Anang.

Sang istri, penyanyi Ashanty, yang berada di sampingnya, menimpali bahwa ia juga menyarankan agar Aurel tetap sabar.

Kendati demikian, awalnya ia merasa kesal dan sedih putri mereka selalu dipandang salah. Sebab, menurut dia, Aurel tak pernah melakukan hal-hal yang menyakiti orang lain.

"Ya orang kan berpendapat sah-sah saja, orang enggak suka ya boleh. Wajar orang punya penilaian. Aku bilang ke dia sabar aja dan jangan dipikirin. Sekarang mau dituduh apa aja, aku udah enggak peduli, yang penting kami happy, enggak ngerugiin orang lain," kata Ashanty.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com