Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

God Bless Atasi Masalah Internal dengan Cara Ini

Kompas.com - 18/12/2016, 08:00 WIB
Tri Susanto Setiawan

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Vokalis grup rock legendaris God Bless, Ahmad Albar, mengatakan bahwa bermusyawarah adalah sebuah cara yang mereka lakukan untuk mengatasi masalah antar personel.

"Ya musyawarah. Kami ada lima pemain, kalau satu bilang A dan yang lain banyak bilang B, ya yang B yang kami ambil," ujar vokalis berambut kribo yang akrab disapa Iyek itu dalam peluncuran album Cermin 7 di Studio Emtek, Daan Mogot, Jakarta Barat, Sabtu (17/12/2016).

Selain Iyek, band yang telah berkibar di industri musik Tanah Air selama 43 tahun itu dihuni oleh Donny Fattah Gagola (bas), Ian Antono (gitar), Abadi Soesman (keyboard), dan Fajar Satritama (drum).

Menurut Iyek, setiap perdebatan dalam menghasilkan karya musik adalah hal yang biasa. Namun, jangan sampai perdebatan itu berlanjut menjadi perselisihan panjang.

"Perdebatan pasti. Artinya kami membebaskan setiap pemain untuk menyuarakan idenya. Kan seleranya beda-beda. (Sampai berkelahi) enggak lah," kata dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com