Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ini Pesan Luna Maya untuk Para Mantan Kekasihnya

Kompas.com - 06/06/2017, 21:05 WIB
Sintia Astarina

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Pembawa acara dan artis peran Luna Maya mendapat kesempatan untuk bermain film layar lebar lagi setelah vakum selama tiga tahun.

Mantan bercerita tentang seorang pemuda bernama Adi (Gandhi Fernando) yang hendak menikah dengan tunangannya.

Adi mengunjungi lima kota di Indonesia, yakni Jakarta, Yogyakarta, Medan, Bali, dan Bandung untuk bertemu dengan mantan-mantannya. Adi hanya ingin memantapkan diri bahwa keputusannya menikah adalah hal yang tepat.

[Baca juga: Salah Pukul, Luna Maya Alami Cedera]

Setelah menonton pemutaran film Mantan bersama kru, pemain, awak media, beserta tamu undangan di CGV Blitz Grand Indonesia, Jakarta Pusat, Selasa (6/6/2017), Luna menyampaikan pesan-pesannya "Thank you banget akhirnya main film lagi. Thank you untuk support-nya, mudah-mudahan suka."

"Buat mantan-mantan saya yang abis nonton ini, nomor telpon saya udah ganti," ujar Luna sambil tersenyum.

Lalu, artis peran dan Puteri Indonesia Pariwisata 2017 Karina Nadila yang turut bermain dalam film ini menimpali.

"Mantanmu ada satu yang tinggal satu apartemen dengan Puteri Indonesia. Mau disebut?" ujar Karina. "Kalau saya enggak salah udah pindah," jawab Luna.

Selanjutnya, mantan Ariel NOAH ini kembali menegaskan pesan untuk para mantan kekasih yang pernah dipacarinya itu.

"Itu tolong di-quote buat mantan-mantan saya, silakan nonton film ini. Setelah nonton ini silakan hubungi saya, tapi cari teman-teman saya. Nomor sudah lain," ucap Luna. "Enggak-enggak, bohong bercanda. Hahaha," pungkasnya.

[Baca juga: Mantan Bikin Luna Maya Main Film Lagi Setelah Vakum 3 Tahun]

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com