Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Shandy Aulia Sudah Siapkan Nama untuk Calon Anak Sejak Awal Pernikahan

Kompas.com - 17/06/2019, 22:54 WIB
Dian Reinis Kumampung,
Bestari Kumala Dewi

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Meski kehamilannya baru menginjak usia tujuh minggu, artis peran Shandy Aulia mengaku sudah menyiapkan nama untuk calon anaknya tersebut.

Bahkan nama itu sudah disiapkan Shandy sejak ia resmi menikah.

"Nah ini uniknya, sebenarnya kalau nama sudah punya dari saya awal nikah, aneh kan," ucap Shandy saat ditemui di gedung Trans TV, Tendean, Jakarta Selatan, Senin (17/6/2019).

Nama tersebut diambil dari nama seorang tokoh di serial televisi kegemaran Shandy dan suami.

"Jadi kita ada satu film yang kita suka banget, kita enggak usah sebutin film apa, TV series dari Amerika. Kita suka banget karakter cewek itu," kata Shandy.

Baca juga: Shandy Aulia Mengaku Tak Pernah Jalani Program Hamil

"Jadi perempuan yang sangat friendly banget, cheerful, tapi dia juga wanita mandiri, sayang keluarga, sama suami," imbuhnya.

Namun nama itu adalah nama untuk anak perempuan. Untuk berjaga-jaga, Shandy juga sudah menyiapkan nama untuk bayi laki-laki.

"Kalau nama perempuan kita sudah punya, sudah lama. Tapi kalau nama anak laki-laki aku sudah siapin dari dua bulan lalu sama David. Kita udah hunting mau nama apa. Nama baby sudah ada, jadi begitu lahir enggak ribet," kata Shandy lagi.

Untuk jenis kelamin, pemain film Tarot itu tak memiliki keinginan khusus.

"Apa aja lah, saya sih penginnya kalau jenis kelamin nunggu sampai lahiran. Jadi biarin aja dokternya enggak usah kasih tahu, tapi David sudah yang 'kenapa harus nunggu, kenapa?' Biarin aja, dia excited pengin tahu," ungkap Shandy.

Baca juga: Yakinkan Diri, Shandy Aulia Beli 10 Alat Tes Kehamilan

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com