Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mahasiswa Trisakti dan Polisi Sempat Saling Dorong

Kompas.com - 09/12/2009, 13:09 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com - Seratusan mahasiswa Universitas Trisakti sempat melakukan aksi dorong-mendorong dengan petugas kepolisian ketika melakukan aksi demonstrasi di depan Istana Negara, Jl Medan Merdeka Utara, Jakarta, dalam rangka memeringati Hari Antikorupsi Sedunia, Rabu (9/12).

Menurut pengakuan beberapa mahasiswa, aksi dorong-mendorong berawal dengan aksi polisi yang menendang salah seorang aksi. Aksi dorong-mendorong sendiri terjadi sekitar beberapa menit.

Namun, polisi segera melerai insiden tersebut. Mereka pun sempat menuntut polisi meminta maaf. Pihak kepolisian di lapangan saat ini tidak dapat dimintai keterangannya. Pascainsiden tersebut, mahasiswa menyerukan yel-yel yang mengecam polisi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com