Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Beyonce Pecahkan Rekor Perempuan di Grammys

Kompas.com - 01/02/2010, 12:32 WIB

LOS ANGELES, KOMPAS.com — Di luar penghargaan Best New Artist Grammy Awards (Grammys) 2010, yang diperuntukkan bagi artis-artis musik baru dan diraih oleh Zac Brown Band, akhirnya penghargaan untuk tiga kategori umum lain yang utama dalam Grammys 2010 jatuh rata ke tangan Beyonce, Taylor Swift, dan Kings of Leon.

Swift unggul dalam kategori Album of the Year, dengan albumnya yang berjudul Fearless. Ia mengalahkan Beyonce (I Am... Sasha Fierce), The Black Eyed Peas (The E.N.D), Lady Gaga (The Fame), dan Dave Matthews Band (Big Whiskey and the Groogrux King). Sebelumnya, Beyonce menggondol penghargaan Song of the Year dengan lagu "Single Ladies (Put a Ring on It)" dan Kings of Leon merebut penghargaan Record of the Year dengan lagu "Use Somebody".

Meskipun tak jadi mendominasi perolehan penghargaan dalam tiga kategori umum yang utama itu dan tak berhasil menggenggam 10 penghargaan yang dinominasikan untuknya dalam Grammys 2010, secara keseluruhan Beyonce membawa pulang enam penghargaan.

Dengan kemenangan besarnya tersebut, Beyonce berhasil mengukuhkan namanya sebagai penyanyi perempuan yang memborong penghargaan terbanyak dalam satu Grammys sepanjang sejarah Grammys yang sudah 52 tahun. Pada 2004, ia meraih lima penghargaan Grammy. (news.yahoo.com/grammy.com/TFT/ATI)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com