Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Nia-Ardie Nikah Pakai Adat Sunda dan Lampung

Kompas.com - 30/03/2010, 11:34 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com — Prosesi pernikahan pesinetron Nia Ramadhani dengan pengusaha muda Ardie Bakrie akan dilaksanakan dengan dua adat, Sunda dan Lampung. Asal tahu saja, ayah kandung Nia, Priya Ramadhani, berdarah Sunda, sedangkan pengusaha dan politisi Aburizal Bakrie, ayah Ardie, berdarah Lampung.

Pada 31 Maret 2010 akan diadakan upacara siraman dan injak sereh dalam adat Sunda. "Ya, akad nikahnya (1/4/2010), kami pakai adat Sunda," ujar Priya di kediamannya di Ciganjur, Jakarta Selatan, Senin (29/3/2010). "Nyawer (saweran)-nya juga ada, ya layaknya adat Sunda, lah," ungkapnya. Upacara dalam adat Sunda tersebut, kata Priya, mewakili keluarga Nia.

Sementara itu, keluarga Ardie akan memakai adat Lampung dalam dua kali resepsi, yaitu pada 1 dan 2 April 2010. "Ya, resepsinya nanti kami pakai adat Lampung," ujar Priya lagi.

Dalam kesempatan yang sama, Priya membantah bahwa untuk pernikahan Nia dengan Ardie dikeluarkan 5.000 undangan. "Cuma 1.500 (undangan) saja, kok," ujarnya. "Kami enggak pengin yang gimana-gimana. Kalau pesta yang gede-gedean, nanti salah lagi. Sayang duitnya," katanya lagi. (FAN)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com